Pohon kedondong yang memiliki nama latin spondias dulcis ini merupakan tanaman besar yang memiliki pohon bisa mencapai 20 meter, dan biasanya dapat kita jumpai di tanah dataran dan juga di daerah yang beriklim tropis seperti indonesia ini. Buah kedondong dapat dimakan langsung dalam kondisi segar, atau sering pula diolah menjadi rujak, asinan, acar atau dijadikan selai. Buah ini memiliki biji tunggal yang berserabut, Daun dijadikan penyedap dalam pembuatan pepes ikan.
Buah Kedondong:
Biasanya buah kedondong dikaitkan dengan ritual ngidam yang dialami oleh ibu hamil. Selain itu, beberapa pengalaman juga mengatakan bahwa bauh kedondong pada rujak lebih disenangi oleh wanita dari pada pria. Buah kedondong sendiri sudah banyak sekali olahannya. Jadi tanpa harus "digado" buah kadondong pun dapat dinikmati oleh anda..
Kandungan Nutrisi Per-100 gr pada buah kedondong:
- Energi 41 kkal
- Protein 1 gr
- Lemak 0,1 gr
- Karbohidrat 10.3 gr
- Kalsium 15 mg
- Fosfor 22 mg
- Zat besi 3 mg
- Vitamin A 233 IU
- Vitamin B1 0.08 mg
- Vitamin C 30 mg
Manfaat Buah Kedondong Bagi Kesehatan Tubuh:
- Mencegah Penyakit Jantung
Adanya kandungan kalsium yang terdapat pada buah kedongdong sehingga berperan penting dalam menjaga kesehatan jantung. Dengan rutin mengkonsumsi buah kedondong sehingga penyakit jantung akan teratasi.
- Kesehatan Mata
Kandungan Vitamin A pada buah kedondong sehingga berperan penting dalam kesehatan indera penglihatan manusia. Vitamin ini membantu menyalurkan objek yang diterima oleh retina mata ke otak sebagai sebuah gambar.
- Menambah Daya Tahan Tubuh
Dengan adanya kandungan zat gizi yang terkandung dalam buah kedondong berupa unsur gula dalam bentuk sukrosa tentunya sangat penting sebagai vitalitas dan daya tahan tubuh.
- Menyembuhkan Luka
Kandungan Vitamin A, sehingga dapat membantu untuk menjada kesehatan jaringan di dalam tubuh kita. Karenanya buah kedondong ini dapat membantu mempercepat proses penyembuhan luka.
- Mengatasi Anemia
Kandungan zat besi dalam 100 gram buah kedondong mencapai 30 miligram, dapat membantu proses pembentukan sel darah merah. Selain zat besi, rupanya buah kedongdong juga mengandung B1 yang dapat membantu produksi sel darah merah dan menungkatkan aliran oksigen ke seluruh tubuh dan mencegah anemia.
- Sebagai Antioksidan
Berkat kandungan vitamin A sehingga buah kedondong ini dapat berfungsi sebagai antioksidan. Selain vitamin A, buah kedondong juga mengandung vitamin C. Tentu saja kedua jenis vitamin ini sangat berperan aktif sebagai antioksidan yang mampu menangkal radikal bebas. Baik radikal bebas yang berasal dari oksidasi tubuh maupun polusi dari luar.
- Mencegah Penuaan Dini.
Tidak hanya kiwi dan mangga, kedondong juga memiliki kandungan vitamin C yang sama. Kandungan vitamin C dapat melindungi molekul penting, seperti protein, lipid, karbohidrat, dan asam nukleat dari kerusakan yang disebabkan oleh radikal bebas, racun, atau pokutan. Radikal bebas adalah salah satu penyebab penuaan dini.
- Mengontrol Tingkat Kolesterol
Selain anti penuaan, Vitamin C yang terkadung dalam buah kedondong juga membantu metabolisme kolesterol menjadi asam empedu, yang mungkin memiliki implikasi untuk tingkat kolesterol darah dan timbulnya batu empedu. Jadi buah kedondong ini berguna untuk mengontrol kadar kolesterol anda.
- Menjaga Kesehatan Tulang dan Gigi.
Ini sebabkan kandungan fosfor yang terdapat pada buah kedondong sehingga untuk menjaga kesehatan tulang dan gigi.
Sekian dari saya dan semoga bermanfaat bagi anda yang membacanya dan menjadi wawasan luas bagi pengetahuan anda. Terima Kasih Sudah Berkunjung.
0 Response